Artikel Pengetahuan Dan Teknologi

Mar 20, 2013

Penjelajahan Samudra Bangsa Eropa

Penjelajahan Samudra Bangsa EropaBlog Penerang - Penjelajahan bangsa eropa ke samudera-samudera didunia memiliki berbagai Faktor pendorongnya, salahsatunya adalah krisis perdagangan rempah rempah yang menimpa bangsa eropa, oleh karena itulah bangsa barat eropa berusaha mencari sumber daya dengan melakukan penjelajahan ke samudera-samudera di dunia.
Rempah rempah merupakan bahan yang sangat menguntungkan, hal inilah yang mendorong datangnya bangsa eropa dan menjelajahi samudera. Pada saat pertama mereka datang ke Nusantara tujuan merka hanya untuk membeli rempah-rempah, namun kemudian dengan semakin terdesaknya kebutuhan rempah-rempah di eropa, mereka memonopoli perdagangan rempah-rempah di Indonesia, sehingga hanya mereka yang dapat membeli rempah-rempah ini.
Selain itu, Bangsa Eropa juga mempunyai keyakinan bahwa jika mereka berlayar ke satu arah maka mereka akan kembali pada tempat semula.
Dibawah ini merupakan faktor-faktor kedatangan Bangsa Eropa datang ke Indonesia.

Faktor - Faktor yang Mendorong Penjelajahan Samudra Bangsa Eropa

Faktor - Faktor yang Mendorong Penjelajahan Samudra Bangsa Eropa blog-penerang.blogspot.com
  1. Semangat reconguesta, yaitu semangat pembalasan terhadap kekuasaan Islam di mana pun yang dijumpainya sebagai tindak lanjut dari Perang Salib.
  2. Semangat gospel, yaitu semangat untuk menyebarkan agama Nasrani.
  3. Semangat glory, yaitu semangat memperoleh kejayaan atau daerah jajahan.
  4. Semangat gold, yaitu semangat untuk mencari kekayaan/emas.
  5. Perkembangan teknologi kemaritiman yang memungkinkan pelayaran dan perdagangan yang lebih luas, termasuk menyeberangi Samudra Atlantik.
  6. Adanya sarana pendukung seperti kompas, teropong, mesiu, dan peta yang menggambarkan secara lengkap dan akurat garis pantai, terusan, dan pelabuhan.
  7. Adanya buku Imago Mundi yang menceritakan perjalanan Marco Polo (1271-1292).
  8. Penemuan Copernicus yang didukung oleh Galileo yang menyatakan bahwa bumi itu bulat seperti bola, matahari merupakan pusat dari seluruh benda-benda antariksa. Bumi dan bendabenda antariksa lainnya beredar mengelilingi matahari (teori Heliosentris).
Diantara penjelajahan samudera yang dilakukan oleh eropa dintaranya meliputi orang - orang Portugis, Spanyol, Inggris dan Belanda.

Pelayaran Orang Orang Portugis, diantaranya :
  • Bartholomeu Dias
  • Vasco da Gama
Pelayaran Orang Orang Spanyol, diantaranya :
  • Christopher Columbus
  • Ferdinand Magelhaens (Magellan)
Pelayaran Orang Orang Inggris, diantaranya :
  • Sir Francis Drake
  • Pilgrim Fathers
  • Sir James Lancester dan George Raymond
  • Sir Henry Middleton
  • William Dampier
  • James Cook
Pelayaran Orang Orang Belanda, diantaranya :
  • Barentz
  • Cornelis de Houtman
  • Abel Tasman
Karena artikel diatas belum lengkap, hanya mencakup faktor - faktor yang mendorong penjelajahan Samudra Bangsa Eropa, silahkan untuk membaca artikel selngkapnya tentang artikel penjelajahan samudera bangsa eropa bisa dilihat disini
Terimakasih telah berkunjung di blog-penerang.blogspot.com

Penjelajahan Samudra Bangsa Eropa Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Junaedi