Artikel Pengetahuan Dan Teknologi

Mar 26, 2013

Contoh Kalimat Persetujuan Dan Penolakan

Blog Penerang - Contoh Kalimat Persetujuan Dan Penolakan - Kalimat persetujuan,  penolakan dan juga kalimat sanggahan adalah kalimat yang biasanya kita gunakan dalam melakukan sebuah diskusi dalam sebuh forum.
Apa pengertian dari kalimat persetujuan? Kalimat Sanggahan?
Pengertian Kalimat Persetujuan : kalimat yang menunjukkan kesetujuan dalam suatu hal.
Pengertian Kalimat Sanggahan : kalimat yang mengungkapan ketidak setujuan terhadap suatu masalah atau suatu pembicaraan.
Kalimat kalimat ini berfungsi ketika kita menyetujui atau menyanggah (menolak) pendapat dari orang lain.
Dibawah ini merupakan contoh kalimat persetujuan, sanggahan, dan kalimat penolakan

pengertian contoh kalimat persetujuan, sanggahan, dan kalimat penolakan
Ilustrasi Bahasa Indonesia

Contoh Kalimat Persetujuan

  • Saya sependapat dg anda tentang ...
  • Saya punya visi yg sama dengan anda tentang ...
  • Saya setuju dg pendapat saudara ...
  • Menurut saya, pendapat Saudara sangat tepat. Saya setuju dengan pendapat tersebut!

Contoh Kalimat Sanggahan

  • Saya kurang setuju dengan pendapat anda, karena ... (isi alasannya) bagaimana jika ... (isi idenya)
  • Saya kurang sependapat karena menurut saya ...
  • Saya mempunyai pemikiran lain bahwa ... 

Contoh Kalimat Penolakan

  • Pendapat anda memang ada benarnya, tetapi saya kurang setuju apabila ... karena ...
  • Pendapat anda sudah baik, namun untuk realisasinya kami rasa masih terasa sulit!
  • Maaf, Saudara Amin, usul Anda sebenarnya menarik, tetapi perlu diingat bahwa kita tidak mempunyai dana yang cukup.
  • Maaf, saya tidak sependapat dengan Anda karena ...
  • Maaf, saya tidak sejalan dg anda. Menurut saya ...
  • Maaf tapi ...
Sekian artikel kali ini yang membahas tentang pengertian kalimat persetujuan, penolakan dan juga sanggahan - contoh kalimat persetujuan, penolakan dan juga sanggahan.
Terimakasih telah berkunjung di blog-penerang.blogspot.com
Baca juga aertikel lainnya dalam Kategori Bahasa Indonesia. :) Selamat belajar

Contoh Kalimat Persetujuan Dan Penolakan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Junaedi